Jumat, 28 Februari 2014

Haruskah (Lagi) ?




Tiga tahun sudah semua ini kusimpan
Tiga buah penantian yang sia-sia
Tiga kali kejadian yang berulang

Berapa lama lagi harus ku pendam ?
Berapa kali lagi harus kurasakan ?
Berapa tangisan lagi harus kutahan ?

Haruskah aku mengalah (Lagi) ?
Haruskah aku diam (Lagi) ?
Haruskah aku sakit (Lagi) ?

:'(


Sabtu, 01 Februari 2014

Sinopsis Anime "Kaichou Wa Maid Sama"



Hallo minna :D udah lama banget nih gak buka blog, dan kali ini aku mau nge-post sinopsis anime Kaichou Wa Maid Sama.

Anime yang satu ini menurut aku wajib ditonton (Recommended banget deh :p) ceritanya unyu-unyu romantis gitu, cowony juga cakep (aduh usui-kun :*). Tapi sih sebenernya aku lebih suka manga-nya tapi aku tetep suka kok dengan animenya :D

Sebelum sinopsis, ini dia Main Character di anime ini :


1. Ayuzawa Misaki
Dia ini pemeran utama di anime ini. Ketua OSIS SMU Seika untuk dua periode. Memiliki sifat yang galak dan disiplin sehingga banyak murid cowok yang tak menyukainya tapi tak bisa melawan karena takut. Meskipun begitu tak sedikit pula yang mengagumi Misaki yang tegas dan bersungguh-sungguh dalam memajukan OSIS SMU Seika. Misaki menyukai Usui dan mencoba untuk lebih kalem [namun gagal]. Kelemahannya adalah hantu dan memasak. Saat ini sedang belajar merajut. Sebelumnya Misaki merasa risih karena diikuti Usui, tapi kini dia menyadari bahwa dirinya menyukai Usui .(padahal  Usui kan harusnya sama aku *plakk abaikan :p)


2. Usui Takumi
Ini nih si cowok tampan dan serba bisa.Dia unggul di bidang pelajaran, olahraga, juga memiliki bakat-bakat lain seperti memasak, menyanyi, memainkan biola, main catur, dll. Lahir sebagai buah perselingkuhan yang terjadi antara ibunya yang blasteran Inggris-Jepang. Usui kemudian di adopsi oleh keluarga sepupu ibunya dan menerima pendidikan melalui guru-guru privat. Saat SMU dirinya memilih untuk bersekolah di SMU biasa dan tinggal terpisah di sebuah apartemen  .              Meski banyak cewek yang menyatakan cinta   padanya, Usui hanya menumenyu Misaki. (aduh Usui-kun :*)



3. Shintani Hinata

Sahabat Misaki sejak kecil yang dibesarkan oleh kakeknya di Kyushu pasca kecelakaan yang menewaskan kedua orang tuanya . Dahulu owok yang dipanggil dengan sebutan You-chan ini memiliki tubuh yang genduut, namun menjadi langsing akibat selalu makan sayuran. Shintani kembali ke Tokyo untuk menemui Misaki yang ternyata cinta pertamanya, namun sayangnya Misaki menyukai Usui, Shintani patah hati namun berkeras tetap menyukai Misaki juga berusaha melampaui Usui.

4. Kaga Shizuko

Sahabat Misaki yang pendiam dan berkacamata. Unggul dalam bidang pelajaran namun lemah dalam bidang olahraga. Memiliki kemampun untuk memikirkan sebuah masalah dalam-dalam dengan kepala dingin. Biasanya tak banyak bicara, namun terkadang dia lepas kendali bila ulah Sakura membuatnya jengkel.



5. Hanazono Sakura

Sahabat Misaki yang cute dan populer dikalangan cowok SMU Seika. Gouda yang merupakan murid kelas 3 bahkan sudah ditolaknya seratus kali lebih. Sakura sendiri jatuh cinta pada vokalis band visual keiYumemishi, Kuuga. Dengan usaha keras kini dirinya bisa lebih dekat dengan Kuuga bahkan bisa merayakan ulang tahun cowok itu di onsen.


6. Yukimura Shouichirou

Wakil ketua OSIS SMU Seika yang sangat mengagumi Misaki. Memilki perawakan yang kecil dan wajah imut yang membuatnya sering salah dikira perempuan. Seorang pekerja keras dan tak segan untuk menawarkan bantuan pada orang lain. Saat ini akrab dengan Kanou.


7. Kanou Soutaro

Murid kelas-1 yang pendiam dan memiliki trauma pada cewek. Meski tampak tak mencolok, Kanou memiliki kemampuan untuk menghipnotis orang dengan koin logam yang digunakan sebagai pendulum.








8. San Baka / Trio Payah

Trio Payah atau Sanbaka adalah julukan yang diberikan pada trio yang terdiri atas
Naoya Shirakawa [Shiroyan], Ikuto Sarashina [Ikkun], dan Ryuunosuke Kurosaki [Kurotatsu]. Shiroyan saat SMP adalah berandalan yang disegani dengan julukan iblis putih, Ikkun memiliki bakat dalam menggambar manga dan ternyata seorang otaku; sementara Kurotatsu mahir dalam mendesain baju dan menjahit. Ketiganya adalah pengunjung tetap di MaidLatte, dan karena tak punya uang mereka biasanya memesan segelas cream soda untuk dinikmati bertiga.


9. Iragashi Tora

Ketua OSIS SMU Miyabigaoka yang juga ahli waris keluarga kaya raya. Merasa tertarik dengan Misaki dan berusaha menariknya untuk pindah ke SMU Miyabigaoka. Tak menyerah, belakangan dia berusaha keras membuat Usui pindah ke sekolah anak-anak kaya tersebut. Igarashi juga pernah berusaha mempermalukan anggota OSIS SMU Seika yang tak paham table manner. Bawahan setianya adalah Kanade Maki, calon pewaris Maki Dining



10. Satsuki

Pemilik Maid Latte. Berusia 30 tahun dengan perawakan mungil dan rambut bob pendek. Sangat suka kombinasi Misaki dan Usui, juga kerap berbunga-bunga saat membayangkan keduanya.








11. Para Maid di Maid Latte

Ada 5 Maid di sana, tapi yang sering terlihat adalah Honoka, Erika dan Subaru.

*Honoka*
Karyawan Maid Latte yang selalu bicara ceplas-ceplos pada Misaki. Dirinya terkesanjutek dan mulutnya pedas, tapi itu dia lakukan demi kebaikan Misaki. Memiliki sisi gelap yang sering disebut dengan Black Honoka.

*Erika*
Mahasiswa yang bekerja paruh waktu diMaid Latte, memiliki rambut ikal, bentuk tubuh yang indah dan gaya berpakaiannya yang elegan. Saat merayakan ulang tahun Misaki di karaoke, Erika menyanyikan lagu hit band Yumemishi.

*Subaru*
Rekan kerja Misaki di Maid Latte yang berkacamata dan terkesan dewasa. Kegiatannya sehari-hari adalah bekerja paruh waktu dari tempat yang satu ke tempat yang lain.



12. Hyoudou Aoi

Net idol remaja yang terkenal cantik dan imut, pdahal sebenarnya seorang cowok. Keponakan Satsuki yang sering datang keMaid Latte ini memiliki bakat yang besar dalam merancang busana dan berdandan. Dia sering jengkel karena Misaki sama sekali tidak feminim dan gaya bepakaiannya buruk, namun belakangan Aoi malah menghadiahkan gaun saat Misaki berulang tahun. Itu adalah pertama kalinya Aoi membuatkan baju untuk orang lain.


13. Minako Ayuzawa

Ibu Misaki yang bekerja sebagai perawat di rumah sakit. Meskipun Misaki membantunya mencri nafkah, tak semua uang Misaki digunakanny untuk membiayai hidup sekeluarga. Minako berharap Misaki lebih menikmati masa remajanya dengan bersenang-senang dengan teman-temannya atau menggunakan uang untuk dirinya sendiri.






14. Suzuna Ayuzawa

Adik perempuan Misaki yang masih duduk dibangku SMP. Wajahnya datar dan tampak acuh tak acuh. Akrab denganShintani dan sering bermain bersama. Memiliki peruntungan yang baik dan sering menang undian.








Sekarang, ini dia Sinopsisnya :

Ayuzawa Misaki adalah satu- satunya cewek yang menjabat sebagai ketua OSIS dalam sejarah SMU Seika yang dulunya merupakan sekolah Cowok . Bagi Para cewek Misaki adalah pahlawan , namun bagi para murid cowok Misaki yang tegas dan galak bagaikan iblis . Sikap Misaki itu ternyata dipicu oleh rasa bencinya terhadap laki laki . Konon ayahnya kabur dari rumah dengan meninggalkan hutang , sehingga saat ini misaki kerja banting tulang membantu ibunya untuk membayar hutang. 

Misaki bekerja paruh waktu sebagai maid di maid latte. Suatu ketika Usui Takumi , memergoki misaki sedang bekerja dengan kostum maid . Misaki pasrah apabila rahasianya dibeberkan keseluruh sekolah , namun ternyata usui tetap menjaga rahasia dan menjadi pelanggan Maid latte . Misaki dan Usui lebih sering bertemu bahkan usui beberapa kali menolong misaki . Selama dekat dengan Misaki , Usui sering menunjukkan sikap mesranya bahkan menyatakan suka .

 Akan tetapi , misaki yang cuek dan benci terhdap cowok malah jengkel mengira Usui hanya iseng . Selain dibuat repot oleh Usui ia juga dibuat repot oleh tingkah sanbaka atau trio payah atau three idiot’s yang nge fans padanya lalu Aoi Hyoudou keponakan atasannya di maid latte yang selalu berdandan dan memakai pakaian perempuan trus ada Soutaro Kanou murid kelas satu yang yang pandai menghipnotis dan memiliki masalah yang hampir sama dengan misaki , bedanya Kanou Phobia sama perempuan berikutnya Igarashi Tora ketua osis SMU Miyabigaoka yang penasaran dengan Misaki karena cewek itu dinilainya berbeda dengan cewek –cewek disekitarnya yang haus akan uang dan akhirnya kemunculan Shintani Hinata yang menyukai Misaki sejak kecil dan menjadi saingan berat untuk Usui. Tapi tidak bisa dipungkiri Misaki dan Usui itu memang saling menyukai , Misaki tidak bisa lagi menyembunyikan perasaannya bahwa ia menyukai Usui .

Kata – kata Usui pada akhir episode yang membuat saia cukup Blushing ditambah wajah tampan Usui plus latat efek efek bunga menawan . Kyaa!!!! Help me !!!!
“ Aku... selalu mendekati Ayuzawa karena ingin melihat reaksimu yang lucu ! ketua OSIS yang keras kepala dengan senyuman manis yang mengejutkan. Banyak hal yang menarik juga berbahaya . Kalau kau tanya, aku menahan diri terhadap apa, terlalu banyak hal yang tidak bisa dijawab dengan 1 kata saja . Misalnya saat ini yang betul betul ak pikirkan adalah ... Aku suka padamu , ayuzawa !”


Sumber :  http://mencatatjepang.blogspot.com/2013/09/review-film-animasi-jepang-kaichou-wa-maid-sama.html




Rabu, 04 Desember 2013

Serba Hello Kitty

Kucing kartun yang lucu+imut ini memang lagi jadi tranding topic nih didunia, terutama bagi para cewek-cewek :P


Nah kali ini dijamin deh kalian yang ngeliat gambar-gambar yang saya dapet ini pasti pengen teriak-teriak kayak orang gila *haha abaikan

Bagi kalian nih para cewek (cowok juga boleh deh) yang pada suka banget100x sama yang namanya HelloKitty. Nih, aku dapet informasi beberapa tempat yang serba HelloKitty loh girls!

Dapet pengalaman unik dan tak akan terlupakan di Dubai, UEA. Di sana, kita bisa melakukan spa sambil memasuki dunia Hello Kitty yang serba pink dan menggemaskan!

Jika di Pulau Jeju, Korea Selatan, ada hotel dengan nuansa Hello Kitty, maka di Dubai ada Hello Kitty Beauty SPA. Bagi para penggemar Hello Kitty, kita bisa rileks dengan perawatan yang cantik sambil memasuki dunia kucing imut tersebut.

Dari situs resmi Hello Kitty Beauty SPA yang dikutip detikTravel, Kamis (5/7/2012), tempat ini berada di lantai 1 Town Center, Jumeirah, Dubai. Sesuai dengan ciri Hello Kitty, warna pink menghiasi setiap ruangannya.
 
 Semacam salon dan spa sepertinya, yah maklum belum pernah kesana :p
 ini sih katanya tempat makanan gitu, makanannya sehat-sehat ko ;)
 
 nah ini baru pasti Beauty Spa ;) tuh ada tulisannya =))

ini sih mungkin tempat kumpul-kumpul gitulah sama temen, yaaah semacamnya. dan serba pink, lucu yah :) 

  
kalo ini, mmm.. apa sok? gatau deh, yang jelas tempatnya lucu banyak HelloKitty-nya. dari pada nanti dibilang sotoy kan yah ;) 
Daaaan untuk gambar-gambar dibawah ini diHotel yang bernama Lotte Hotel dan Berada di Pulau Jeju, Korea Selatan. Also check this out!


Kamar mandi, unik, lucu. cerminnya aja berbentuk Hello Kitty.
 

 Ini mungkin salah satu yang paling di idamkan semua pecinta Hello Kitty, kamar serba Hello Kitty. keren yaaah, jadi pengen renovasi kamar jadi serba Hello Kitty juga nih =))

yang kali ini bukan Hotel, tapi semacam Kafe di Korea juga ;)

Namanya aja Hello Kitty Cafe. udah ketebaklah dalemnya, segala serba Hello Kitty pasti!, atau mungkin makanannya juga ada yang berbentuk Hello Kitty. aaahhh kesana yuuuk ;;)

 Hello Kitty Cafe at night

 
The Cashier

 
Hello Kitty on the Wall

All about Pink

 
All about Pink 2

 
Hello Kitty on the Kitchen Door

 
Hello Kitty Cake

Informasi yang aku dapet cuma segini sih, maklum yah  aku juga dapet dari laman web lain, hehehe. Nanti deh kalo udah ada pengalaman dateng ketempatnya, bakal aku post semua  *amiiin :D


sumber:

Selasa, 03 Desember 2013

PENYESALANKU :'(



Penyesalanku


Hari yang terus berganti
Waktu yang terus berlari
Terus menyiksa relung hati
Terus menyesal tiada henti

Hidupku dihantui masa lalu
Menyiksa hati yang kini terbelenggu
Menyiksa hati akan penyesalanku
Terus diam dalam sesalku

Penyesalan ini terus menghatui
Penyesalan ini terus membayangi
Hingga kini dan saat ini
Terus menyesal tiada henti

:'(   

Senin, 02 Desember 2013

My Favorite Male Anime Character

Kali ini aku mau nge-post 5 karakter anime cowok yang paling aku suka

Mau tau ??


This is it :-D

1. Kazune Kujyou (Kamichama Karin)



Kazune termasuk cowok yang sangat populer di kalangan anak perempuan. selain keren, dia juga pintar dalam hal pelajaran dan olahraga. dia selalu bertampang cool dan terkadang agak cuek (tepatnya kurang ramah) terhadap orang yang baru dia kenal. Di animenya sendiri sih dia punya fans yang bernama KAZUNERS ( aku juga termasuk kali yah :D ). Banyak orang *didalam cerita (termasuk Jin) yang menyebutnya sebagai cowok cantik karena mukanya memang agak mirip cewek. eits, tapi jangan sampai kalian memanggil dia cowok cantik ato kayak cewek ya, bisa-bisa kalian di hajar habis-habisan sama dia. (auwww) _di giles ma kazune_. Tapi kalo aku sendiri sih paling suka dengan tampangnya yang cool dan cute itu :D selain itu, Aku juga suka dengan sikapnya yang sok-cuek padahal dalamnya dia ngelindungi karin (aaaahhh kazune-kun :*)

2. Usui Takumi (Kaichou Wa Maid Sama)



Karakter cowok yang paling ku suka.Sifatnya yang cool dan gayanya yang benar-benar bikin gemes. Karakter dalam  Kaichou wa maid sama ini perfect abis. Udah pinter, jago masak apa aja, olahraga juga oke, pokoknya apa aja serba bisa.Aku juga suka dengan sikapnya ke Misaki, udah ditolak tapi tetap ngedukung dan ngelindungi Misaki ( Usui-kun :*) dan akhirnya merekapun jadian dan di endingnya mereka nikah :D. Meskipun wajahnya kadang-kadang innocence,jauh dilubuk hatiku merindukan sosok nyata si Usui :D
 
3. Kei Takishima (Special A)



Kei selalu peringkat pertama di sekolah. Kei anak dari CEO Takashima Corporation. Udah pasti kaya raya tujuh turunan *ngiler* . Dia adalah rival Hikari yang belum terkalahkan . Kei suka ngejek Hikari sebagai “ Peringkat Dua” soalnya Hikari nggak pernah berhasil mengalahkan Kei. Kei ini jenius banget,  karena memiliki ingatan yang tajam dengan sekali lihat dan dia adalah jenis orang yang akan selalu berhasil melakukan sesuatu dengan benar dan sempurna pada percobaan pertama. Jadi jangan coba-coba nantangin Kei kalo ga mau pasang muka tembok :D .Walaupun  kelihatan perfect, tapi Kei juga punya kelemahan lho! Kelemahannya itu Hikari  . Dia cinta mati deh ama Hikari, tapi sok-sok an bersikap dingin dan menunjukkan perasaannya dengan jalan yang berbeda. Tipe orang yang selalu berpikir jernih dan berprinsip berpikir dulu sebelum bertindak. Tapi kalau udah nyangkut Hikari, Kei nggak bakalan bisa tenang dan panik. Otaknya mendadak nggak bekerja dengan baik alias GALAU. Dia udah suka sama Hikari sejak kecil. Satu masalahnya. Hikari itu nggak peka. Dia nganggep cinta-nya si Kei ini adalah cinta antar teman (sama aku aja Kei :D). Tapi Kei tetep berusaha sampe akhirnya Hikari membuka mata akan perasaan Kei.

4. Tomoya Okazaki (Clannad)



Dia sering bolos, terlambat ke kelas dan sebagainya, dia dicap orang-orang sekitarnya sebagai berandalan. Tomoya dulunya adalah pemain basket, namun karena cedera yang dia derita di bahunya karena pertengkaran antara dia dan ayahnya , dan akhirnya dia berhenti bermain basket. Namun Setelah bertemu dengan Nagisa, hidupnya berubah total. Dia jadi baik, rajin sekolah dan banyak deh karakternya yang berubah. Aku paling suka Karakternya Tomoya di Clannad after Story (Clannad season2), disini dia lebih dewasa, bertanggung jawab, dan tambah ganteng pastinya :D. Tapi nasibnya Tomoya tragis banget, Nagisa meninggal pas ngelahirin Ushio (anak mereka) dan Ushio setelah berumur 5 tahun meninggal juga :(. Tapi Happy Ending kok :D soalnya diepisode terakhir, karena sesuatu dan lain hal :p waktunya semacam balik lagi gitu, jadi pas detik-detik Nagisa ngelahirin Ushio. Alhasil Nagisa dan Ushio nya hidup lagi *yeaaaay :D

5. Uzumaki Naruto (Naruto)



Mungkin udah banyak yang tau tentang karakter anime yang satu ini. Selain kekuatannya, aku juga suka dengan sikapnya yang tidak mudah menyerah,  bersemangat, selalu menepati janji, dan selalu mengutamakan tema. Tidak perlu panjang lebar, karena banyak yang sudah tau karakternya, jadi banyangin sendiri aja yah :p 


Itu lah, 5 karakter anime cowok yang paling aku suka. 
Sebenarnya sih masih banyak yang lain seperti Kirigaya Kazuto / Kirito (SAO), Makoto Naegi (Danganronpa), Sakakibara Kouichi (Another),  pokoknya banyak deh. Mungkin kalo diceritain semua gak bakalan selesai-selesai :D


Baca juga :

Minggu, 01 Desember 2013

10 Musisi Jepang Yang Terkenal Lewat Anime

Setelah sejarah anime dan perkembangan anime di Indonesia
Kali ini aku mau nge-post musisi - musisi Jepang yang terkenal lewat anime :D

Bagi musisi Jepang, lagunya dipilih menjadi soundtrack anime adalah media promosi yang sangat ampuh. Karena anime ini nantinya kemungkinan akan disiarkan ke seluruh dunia, dan kalau anime itu sukses, otomatis nama mereka juga akan ikut terangkat. Semakin memorable anime nya, semakin memorable pula lagu soundtracknya, dan semakin dikenal pula band atau musisi yang menyanyikannya.

Dan Berikut adalah 10 Musisi Jepang Yang Terkenal Lewat Anime :


1. Asian Kung-Fu Generation



Asian Kung-Fu Generation

Asian Kung-Fu Generation, juga dikenal dengan sebutan "Ajikan" ini memang populer di dunia, apalagi semenjak lagu-lagu mereka dijadikan soundtrack anime terkenal. Dibentuk di Yokohama pada tahun 1996 oleh Goto Masafumi (vocals, guitar), Kita Kensuke (guitar, vocals), Yamada Takahiro (bass, vocals), and Ijichi Kiyoshi (drums), Asian Kung-Fu Generation masih eksis sampai sekarang.

AKFG juga dikenal lewat anime "Naruto" dengan lagunya berjudul "Haruka Kanata" yang dijadikan soundtrack anime tersebut. Selain itu, banyak lagu mereka yang dijadikan soundtrack anime lainnya, seperti lagu "Rewrite" yang dijadikan soundtrack anime "Full Metal Alchemist", lagu "Aru Machi no Gunjou" dijadikan soundtrack film animasi "Tekon Kinkreet" dan lagu "After Dark" yang menjadi soundtrack anime "Bleach".
download Haruka Kanata.mp3
download After_Dark.mp3

2. Judy and Mary


Judy and Mary

Siapa yang tidak tahu "Samurai X"
Lagu opening anime ini yang sangat terkenal berjudul "Sobakasu" yang dibawakan oleh band beraliran multi- genre (punk, rock, pop) bernama Judy and Mary .
download Sobakasu.mp3

 3. V6

V6

Boysband Jepang yang beranggotakan 6 orang ini terkenal dengan lagunya yang menjadi Lagu Opening Anime "Inuyasha" berjudul "Change The World".
download Change the World.mp3


4. Uura Saeka

Uura Saeka

Uura Saeka adalah penyanyi pop-rock Jepang, lahir pada 1 April 1989. Lagunya yang berjudul "Sha la la - Ayakashi Night" yang menjadi original soundtrack dan opening dari anime "Kekkaishi" turut melambungkan namanya,
download Sha la la - Ayakashi Night.mp3

5. Nobodyknows+

Nobodyknows+

Kelompok J-rap beranggotakan G-ton, Hidden Fish, Crystal Boy, Yasu Ichiban, Nori da Funky Shibire-sasu, DJ Mitsu bisa dibilang cukup sukses dalam dunia hip-hop Jepang. Musik mereka adalah kombinasi dari funk, jazz, dance, dan tentu saja hip-hop. Kelompok yang dibentuk tahun 1999 di Nagoya, Aichi, Jepang ini dikenal (khususnya di Indonesia) lewat lagu mereka "Hero's Come Back!!!" yang menjadi first opening dari Naruto Shippuden.

Selain Hero's come back, lagu nobodyknows+ yang berjudul "Kokoro Odoru" juga dijadikan soundtrack anime, tepatnya sebagai lagu ending anime "SD Gundam Force".
download hero's come back.mp3
download Kokoro Odoru.mp3.mp3

6. Hitomi Shimatani

Hitomi Shimatani

lewat anime "The Law of Ueki", nama Hitomi Shimatani menjajaki Indonesia. Dengan lagunya yang berjudul "Falco" yang dijadikan lagu opening The Law of Ueki, artis yang memulai debutnya ketika masih duduk di bangku SMA ini bisa membuat namanya semakin terkenal seiring dengan kesuksesan anime tersebut.
download Shimatani Hitomi - Falco.mp3


7. Orange Range

Orange Range

Band ini merupakan salah satu band beraliran Pop, Rock, R&B paling terkenal di Jepang. Mereka berasal dari Okinawa, Jepang, didirikan pada tahun 2001 oleh Naoto dan Katchan. Banyak lagu- lagu mereka yang dijadikan soundtrack anime, diantaranya yang paling terkenal adalah lagu berjudul "Asterisk", yang dijadikan First Opening Anime "Bleach" yang terkenal di Indonesia. Selain itu, lagu "Viva Rock" yang dijadikan ending anime Naruto
download Asterisk.mp3
download viva rock.mp3


8. Hiroshi Kitadani

Hiroshi Kitadani

Penyanyi kelahiran 24 Agustus 1968 ini juga berada di balik layar dari banyak project lagu, dan lagu soundtracknya yang paling terkenal di dunia mengiringi kesuksesan anime nya adalah lagu berjudul "We Are!" yang dijadikan first opening anime yang termasuk The Big Three, yaitu "One Piece".
download we are.mp3


9. Flow

Flow

Debut mereka dalam mengisi soundtrack anime-anime terkenal tidak usah ditanyakan lagi. Banyak lagu mereka yang dijadikan soundtrack anime, yang paling terkenal di Indonesia adalah lagu yang berjudul "GO!!!" , yang menjadi opening Anime "Naruto".

Selain "GO!!!" masih banyak lagu Flow lainnya yang jadi soundtrack anime, misalnya "Sign" yang menjadi Opening Naruto Shippuden, "Re:member" yang menjadi soundtrack Naruto, "Colors" yang menjadi opening "Code Geass", "World End" menjadi opening kedua "Code Geass R2", serta lagu berjudul "Calling" yang menjadi OST anime "Heroman E.D" dan banyak lagi.
download flow go.mp3
download flow sign.mp3
download flow re member.mp3
download flow colors.mp3

10. YUI 

 YUI

Yoshioka Yui, Lahir di Fukuoka, Jepang 26 Maret 1987. Dia menyanyi, bermain gitar akustik, dan menulis lagunya sendiri. Namanya terkenal di DUNIA termasuk di Indonesia lewat anime "Bleach", dimana lagunya yang berjudull "Rolling Star" menjadi opening kelima anime tersebut dan lagunya yang lain, "Life" menjadi ending kelima Bleach. Publik dibuat kagum (termasuk aku :D) dengan keindahan suaranya juga kemahirannya bermain gitar akustik di lagunya berjudul "Goodbye Days" yang menjadi soundtrack film "Taiyou No Uta".
download yui rolling star.mp3
download yui life.mp3
download goodbye days.mp3


Itulah  list 10 musisi Jepang yang terkenal lewat anime, mungkin beberapa nama lebih familiar ditelinga kita. Itu memang karena mereka lebih terkenal lewat lagu yang dijadikan soundtrack anime yang lebih sukses.

List ini juga didominasi sama musisi yang lagunya menjadi soundtrack anime Big Three (Naruto, Bleach, One Piece) yaitu 3 anime paling sukses dan paling populer di dunia, makanya musisi yang membawakan OST nya pun bisa ikut membawa nama musik Jepang di kancah musik internasional.


Sumber :
 http://www.yousaytoo.com/10-musisi-jepang-yang-terkenal-lewat-anime/3125506

Sabtu, 30 November 2013

Love you MOM :*






Kali ini aku mau nge-post puisi  buat my beloved mother :*

Emang sih gak bagus dan juga yah  ........ biasa aja,    monoton malah -_-

Tapi yah sudalah, Hanya ini yang mampu aku buat sekarang :D


IBU
Ibu ...
Kasih mu
Sayang mu
Pengabdianmu
Selalu kau berikan kepadaku

Kau banting tulang mu
Kau peras keringatmu
Semua demi kehidupanku

Ibu ...
Kau cahaya dalam hidupku
Kau pelita dalam langkahku
Kau pelangi dalam hatiku

Ibu ...
Walau ku sering mendurhakaimu
Kau tak pernah berhenti memberi semua itu
Kau tak pernah meminta balasandariku
Kau lakukan semua itu
Hanya demi kebahagiaanku

Love you MOM : *

Kamis, 28 November 2013

Perkembangan Anime di Indonesia

Setelah sejarah dan perkembangan anime, hari ini aku mau nge-post tentang perkembangan Anime itu sendiri di Indonesia

Mau tau ?
Ayoook capcus :p

"Pendahuluan"

Anime masuk di Indonesia pertama kalinya adalah sekitar awal tahun 1980-an yang pada masa tersebut hadir dalam format video kaset. Tahun-tahun selanjutnya perjalanan hidup anime mengalami pasang surut dan sempat vakum seiring berakhirnya era mesin video Beta pada akhir tahun 1980-an. Sedangkan stasiun televisi lebih banyak memberikan jam tayangnya untuk animasi buatan Amerika atau Eropa yang dianggap lebih mudah memperoleh popularitas. Anime kemudian tidak lagi dianggap sebagai suatu trend sehingga sedikit demi sedikit mulai ditinggalkan.

Hingga akhirnya pada pertengahan tahun 1990-an anime mulai kembali eksis dan merupakan hal yang menggembirakan bagi penggemar anime di Indonesia. Stasiun-stasiun televisi mulai kembali gencar menayangkan acara anime. Saint Seiya, Sailor Moon, Magic Girls, Magic Knight Rayearth, Dragon Ball, Shulato dan masih banyak judul lainnya yang pernah ditayangkan mendapatkan respon positif dari pada penggemarnya dimana masih tetap eksis walaupun sebagai kelompok minoritas dan secara tidak langsung mendukung perkembangan anime di Indonesia.

Sailor Moon
Dragon Ball
  Kemudian pada tahun-tahun terakhir ini anime mulai kembali menjadi booming lagi di Indonesia. Seperti yang dapat dilihat dari kepopuleran anime Pokemon dan Crayon Shinchan yang menghebohkan sekaligus paling kontroversial pada beberapa tahun yang lalu. Hal ini dapat dilihat dengan banyaknya porsi tayang untuk anime yang mulai mendominasi program film animasi di berbagai stasiun televisi. Beberapa diantaranya seperti Doraemon, Saint Seiya, Sailor Moon, Crayon Shinchan, Medabots, Card Captor Sakura, Beyblade, Inuyasha, Pokemon, Digimon, Minky Momo, Creamy Mami, Shaman King, Ghost at School. Bubu Chacha, One Piece, Hunter X Hunter, Cashern dan Hamtaro.

Pokemon (first seson)


Hunter X Hunter


   
Minky Momo
 Tahun 1980-1989

Berawal dari serial Google V, Ultraman hingga anime klasik seperti Voltus V, Macross, Gundam bahkan dorama Klasik Oshin, sedikit demi sedikit masyarakat Indonesia mulai diperkenalkan kepada bentuk dan jenis hiburan yang berasal dari Jepang (J-Entertaintment). Pertama kali anime masuk di Indonesia adalah sekitar awal tahun 1980-an yang langsung menjadi trend di masyarakat. Hal ini disebabkan karena anime-anime pada masa tersebut merupakan pelopor dari eksistensi anime di Indonesia. Yaitu untuk pertama kalinya masyarakat mengenal anime, yang sama sekali berbeda dengan film-film animasi buatan Amerika atau Eropa Barat yang sebelumya merajai dominasi film di animasi Indonesia. Masyarakat memandang anime sebagai suatu bentuk hiburan baru yang unik dan menarik sehingga dengan cepat meraih popularitas. Penonton anime di Indonesia pada masa tersebut terutama adalah anak-anak.

Pada periode tersebut anime beredar dalam bentuk format video cassete yang muncul seiring dengan populernya mesin video Beta. Dan yang sangat berperan besar dalam peredaran dan perkembangan anime pada saat itu adalah Trio Video Tara, yaitu sebagai satu-satunya distributor resmi anime di Indonesia.

Anime yang masuk di Indonesia terutama adalah judul-judul yang populer dan dibuat di Jepang pada era 1970-an, yaitu anime genre science fiction yang banyak menampilkan cerita dengan mecha Super Robot, seperti Voltus V, God Sigma, Captain Giking, Getta Robo, atau Star Blazers. Selain genre science fiction, di Indonesia juga terdapat anime dengan genre komedi seperti Doraemon, genre Magical Girls seperti Lulu The Flower Angel, atau genre drama romance seperti Candy-Candy dan lain sebagainya.

TVRI sebagai satu-satunya stasiun televisi di Indonesia pada masa itu juga turut berperan dengan menayangkan anime. Dimulai dengan ditayangkannya anime Kum-Kum (Wanpaku Omukasi Kum-kun), sejak saat itu secara perlahan tapi pasti animo masyarakat terhadap anime mulai tumbuh.

Tahun-tahun selanjutnya perjalanan hidup anime mengalami pasang surut dan sempat vakum seiring dengan berakhirnya era mesin video Beta pada akhir tahun 1980-an. Hal ini juga dikarenakan stasiun televisi lebih banyak memberikan jam tayangnya untuk animasi buatan Amerika atau Eropa yang dianggap lebih mudah memperoleh popularitas. Trend anime kemudian mulai memudar dan sedikit demi sedikit ditinggalkan dan masyarakat beralih ke sesuatu yang lebih populer pada saat itu. Tetapi bagi para penggemar anime sesungguhnya yang tidak hanya sekedar mengikuti trend, masih tetap eksis walaupun hanya sebagai kelompok minoritas diantara dominasi film Amerika terutama produksi Disney.
  
Kun kun (anime yang pertama masuk ke Indonesia)
 Tahun 1990-1999
Anime mulai kembali eksis di Indonesia pada awal tahun 1990-an, yaitu seiring dengan bermunculan stasiun-stasiun televisi baru seperti RCTI disusul kemudian oleh SCTV dan Indosiar. Stasiun-stasiun TV tersebut mulai gencar menayangkan sejumlah judul anime yang kemudian menjadi hits atau populer terutama oleh target pemirsa anak-anak, diantaranya seperti Doraemon, Saint Seiya, Sailor Moon, Magic Girls, Magic Knight Rayearth, Born to Cook, Dragon Ball, Shulato dan masih banyak judul lainnya yang pernah ditayangkan oleh stasiun televisi sehingga secara tidak langsung mendukung perkembangan anime di Indonesia.

Anime Doraemon mulai diperkenalkan kepada masyarakat Indonesia sejak tahun 1991 yang ditayangkan oleh RCTI. Kisah serial Doraemon yang menampilkan kehidupan sehari-hari dari karakter Doraemon, Nobita, dan kawan-kawannya ini menjadi sangat populer dikalangan anak-anak bahkan orang dewasa. Hal ini karena meskipun dengan cerita yang sederhana karena memang ditujukan untuk target pemirsa anak-anak, namun ditampilkan secara menarik sehingga serial ini sampai sekarang mampu bertahan hingga selama lebih dari 20 tahun sejak pertama kali penayangannya.

Meskipun belum dapat mengalahkan dominasi film-film animasi Amerika namun dapat dikatakan dengan ditayangkannya anime-anime tersebut merupakan suatu pernyataan bahwa anime masih dapat berkembang dan diterima oleh masyarakat. Hal ini tentu saja mendapat respon positif serta merupakan sesuatu yang menggembirakan bagi para otaku di Indonesia.

Kemudian karena terjadinya krisis ekonomi di Indonesia, anime pun berada dalam kondisi kritis. Hal ini dapat dilihat dari jumlah jam tayang anime di televisi yang mulai menunjukkan penurunan, dimana juga sempat memunculkan kekhawatiran dari para otaku bahwa sekali lagi perjalanan hidup anime berakhir sampai disitu saja.

Hingga akhirnya pada akhir tahun 1990-an anime mulai kembali booming dan menjadi trend karena adanya ‘demam’ Pokemon (Pocket Monster) yang melanda Indonesia. Siapa yang tidak ingat dengan Pokemon? Pokemon adalah salah satu nama dagang paling kontroversial di dunia ini. Mulai dari jasanya dalam mempopulerkan Game Boy, sistem game handheld terlaris di dunia, hingga mendapatkan penghargaan lewat tokoh Pikachu yang dinobatkan sebagai salah satu figur paling berpengaruh di dunia. Disusul kemudian kesuksesan versi manga, serial anime, dan anime movie yang bahkan meraih sukses besar di Amerika.

Trend anime ini juga didukung dengan munculnya distributor resmi yang berusaha memenuhi kebutuhan otaku akan masuknya lebih banyak anime di Indonesia. Sejak tahun 1999, P.T. Ardya Insani Internasional yang dikenal dengan Tora Home Entertainment selaku pemegang lisensi di Indonesia, bekerja sama dengan pihak Animation International Ltd (AI) yang merupakan distributor anime dari studio-studio ternama di Jepang. Dengan adanya kerjasama tersebut, pihak Tora berhasil mendapatkan ijin resmi untuk mendistribusikan sejumlah anime-anime populer seperti Neon Genesis Evangelion (Shin Seiki Evangelion), Curious Play (Fushigi Yuugi), Flame of Recca (Recca no Honou), Clamp School, Macross, dan lain sebagainya yang beredar dalam bentuk VCD.
 
Tahun 2000-2003
 Anime mulai kembali meraih kesuksesan besar setelah stasiun televisi SCTV membuat gebrakan baru dengan program Animax-nya menayangkan anime Rurouni Kenshin yang diubah dengan judul Samurai X. Kisah seorang samurai pengembara ini menjadi demikian populer sehingga anime mengalami ‘kebangkitan’ kembali yang masih berlangsung hingga beberapa tahun kemudian. Serial anime Pokemon misalnya, ditayangkan pada jam tayang utama di SCTV dan termasuk yang pertama di Indonesia untuk tayangan film animasi. Hal ini merupakan suatu bukti nyata terhadap pengakuan keberadaan anime di Indonesia, karena melalui tayangan-tayangan tersebut sekali lagi masyarakat diperkenalkan bahwa sesungguhnya anime bukanlah sekedar hiburan untuk anak-anak saja. Hal ini dapat dilihat dari kecenderungan pemirsa yang lebih dewasa juga semakin menyukai film-film animasi buatan negeri Sakura tersebut.

Selain itu tayangan anime juga tampak mulai mendominasi tayangan film-film animasi di sejumlah stasiun televisi. Dunia anime di Indonesia memasuki babak baru dalam perkembangannya yang dianggap signifikan. Hampir setiap hari ditayangkan serial anime-anime populer, beberapa diantaranya seperti Samurai X, Sakura Wars, Dual!, Popolocrois, dan Pokemon oleh SCTV; Card Captor Sakura dan Fushigi Yuugi oleh TPI; Crayon Shinchan oleh RCTI; Meitantei Conan dan Inuyasha oleh Indosiar. Genre anime yang ditayangkan juga lebih beragam jika dibandngkan dengan anime-anime yang masuk pada periode 1980. Menyusul kesuksesan Pokemon, mulai gencar ditayangkan anime-anime dimana memiliki tema karakter yang serupa yaitu seperti Digimon Series maupun Monster Farm.

Detective conan

Selain televisi, anime mulai mencoba merambah bioskop, yaitu dengan menayangkan Doraemon the Movie. Anime movie dengan judul Daichohen Doraemon, Nobita no Taiyou o Densetsu atau yang diterjemahkan sebagai Doraemon Petualangan, Legenda Raja Matahari ini ditayangkan mulai tanggal 29 Juni 2001. 
Doraemon (legenda raja matahari)
   Film Doraemon ini merupakan anime versi layar lebar atau anime movie pertama di Indonesia. Anime ini mengisahkan petualangan Doraemon bersama Nobita dan kawan-kawannya di Negeri Mayana, Negeri ini terinspirasi oleh Maya, sebuah kerajaan kuno di Amerika Tengah yang lenyap secara misterius sebelum kedatangan para penakluk Spanyol. Di sana Doraemon dan kawan-kawan membantu Pangeran Tio dalam menghadapi Redina, seorang penyihir jahat.

Menariknya, versi manga dari anime ini sudah ditebitkan oleh P.T Elex Media Komputindo dengan judul yang sama, sebagai seri ke-20 Doraemon Petualangan. Penayangan anime dan penerbitan manga yang nyaris bersamaan ini sepertinya bukan kebetulan. Apalai anime ini mengalami sulih suara yang dikerjakan oleh tim dari serial Doraemon di RCTI. Semua ini tampaknya dibuat untuk memperingati 30 tahun kisah Doraemon dan 10 tahun keberadaan Doraemon di Indonesia. Meskipun tidak mengalami sukses yang luar biasa namun dengan penayangan Doraemon tersebut boleh dibilang sebagai langkah awal. Setelah ini, para penggemar anime boleh optimis terhadap keberadaan anime di bioskop Indonesia. Dan sudah waktunya layar bioskop menayangkan anime untuk target pemirsa usia remaja ke atas. Judul-judul anime legendari seperti Akira, Ghost in The Shell, Grave of Firefiles, dan Macross Plus sudah sangat dinantikan. Terlebih lagi setelah kemenangan Sen to Chihiro no Kamikakushi yang mendapatkan Academy Award sebagai film animasi terbaik pada bulan Maret 2003 yang lalu.

Selanjutnya hampir di sebagian besar stasiun televisi menayangkan anime. Bahkan beberapa diantaranya mempunyai program khusus untuk tayangan anime, seperti yang dilakukan oleh stasiun televisi baru pada jaman itu, TV7, sebagai salah satu anak perusahaan Gramedia, menayangkan program khusus anime setiap hari Senin hingga Jumat pada sore hari. Lalu, anime tidak hanya dapat dinikmati pada setiap hari Minggu pagi saja seperti yang terjadi sebelumnya, bahkan dapat dijumpai tayangan anime yang diputar setiap harinya selama seminggu. Jumlah tayang anime yang diputar di televisi sampai sudah tidak terhitung lagi karena begitu besar antusiasme pihak stasiun televisi untuk saling berlomba-lomba memanfaatkan momen trend anime ini. Seperti terobosan yang dilakukan Trans TV dalam menayangkan anime Movie dengan tema yang cukup ‘berat’ pada jam tayang utama (Prime Time), yaitu Blue Submarine No. 6 (Ao no Roku Go) dan Jin Roh: the Wolf Brigade.

Pada periode ini, kepopuleran anime sudah begitu sangat luar biasa sampai kepada kondisi yang sulit dibayangkan sebelumnya. Semenak akhir tahun 1990-an yang berlanjut hingga tahun 2000-an, jalur peredaran anime di Indonesia lebih banyak melalui rental maupun toko anime dalam format VCD/DVD. Hal ini semakin bertumbuh seiring dengan menjamurnya komunitas anime di Indonesia. Sehingga dengan demikian para otaku di Indonesia dapat terus mengikuti perkembangan anime terbaru yang sedang diputar atau digemari di Jepang. Kini jauh lebih mudah untuk mencari dan mendapatkan berbagai macam judul anime, bahkan para otaku dapat menikmati tontonannya hanya dalam jangka waktu beberapa hari setelah penayangannya di Jepang. Diantaranya seperti Wolf’s Rain, Saint Seiya: Hades Chapter, Ghost in The Shell: Stand Alone Complex, Junni Kokki, dan lainnya yang ditayangkan oleh televisi-televisi Jepang.
 


"Kesimpulan"
Tidak dapat disangkal bahwa anime mempunyai kaitan yang erat dengan trend. Berkat adanya trend anime, secara tidak langsung memiliki pengaruh terhadap eksistensi dan perkembangan anime di Indonesia. Untukmasyarakat umumnya lebih banyak mengikuti apa saja yang sedang menjadi trend terbaru.

Seperti yang tampak ketika fenomena Pokemon melanda Indonesia, yaitu dimana banyak orang begitu menjadi tergila-gila pada egala hal yang ‘berbau’ Pokemon terutama pada sosok karakter Pikachu yang lucu. Animenya yang terlebih dahulu terkenal ketika beredar daam format VCD tersebut kemudian menjadi salah satu judul yang paling populer di Indonesia.

Terutama setelah anime Movienya berjudul Myuutsu ni Gyakushuu (Pokemon The First Movie)  ditayangkan di bioskop-bioskop di Indonesia, booming Pokemon ini menjadi suatu trend yang fenomenal pada tahun 2000 yang lalu. Melihat kesuksesan Pokemon tersebut maka SCTV melihat peuang bagus untuk menayangkan anime pada jam tayang utama yang mendapat respon posistif dari masyarakat. Kenyataan bahwa anime dianggap sebagai suatu trend baru yang melanda Indonesia ini juga dapat dilihat seperti munculnya ‘demam’ Shinchan yang menghebohkan pada beberapa waktu yang lalu dimana sempat menjadi perdebatan paling kontroversial.


Sedangkan untuk kalangan otaku, pada dasarnya tidak terpengaruh atau hanya sekedar mengikuti pada apa yang menjadi trend atau fenomena di masyarakat. Perkembangan trend anime di kalangan otaku Indonesia lbih mengacu atau terpengaruh oleh trend anime yang sedang berlangsung di Jepang. Dengan kata lain, anime yang sedang digemari atau populer di Jepang umumnya juga populer di kalangan otakuy Terlebih lagi setelah para otaku di Indonesia kini dapat dengan mudah mendapatkan anime-anime terbaru yang sedang ditayangkan di Jepang hanya selang beberapa hari saja melalui peredaran anime fansub.

Pada tahun 1980-an, trend anime untuk pertama kalinya mulai melanda Indonesia dimana disebabkan karena pengaruh dari maraknya trend anime yang terjadi di Amerika. Anime-anime dengan genre mecha seperti Voltus V, Goshogun, atau GodSigma menjadi populer pada masa tersebut. Namun maraknya anime yang populer seiring dengan era mesin video Beta tersebut kemudian mulai semakin memudar. Pada awal tahun 1990-an, anime kembali menjadi sebuah trend ketika bermunculan stasiun-stasiun televisi baru dan mulai menyiarkan anime di layar kaca, diantaranya seperti Doraemon, Sailor Moon, dan Saint Seiya. Anime-anime itu mencapai sukses besar dan menjadi totonan yang sangat dinantikan oleh target permirsa anak-anak pada masa tersebut. Menjelang pertengahan tahun 1990-an, trend anime mulai kembali pudar dan hanya bertahan pada kalangan pengemar dan otaku saja.


ANime kemudian sekali lagi mulai terekspose setelah maraknya peredaran VCD anime bootleg, pada akhir tahun 1990-an. Fenomena ini didukung oleh banyaknya publikasi amajalah yang bermunculan dengan menawarkan anime-manga sebagai tema utama. Majalah-majalah tersebut seperti Animonster, AnimeInfo, Anime, Oops, Animix dan masih banyak lainnya ini memanfaatkan momen trend anime tersebut dimana sekaligus ingin turut membantu perkembangan anime di Indonesia. Dan sejak saat itu, booming anime mulai smakin terasa dan masih berlangsung hingga saat ini. Hal ini dapat dilihat dengan menjamurnya komunitas-komunitas anime yang kini semakin berani menyerukan kecintaan mereka terhadap anime.

Momen trend anime yang sedang terjadi di Indonesia ini, juga didukung oleh sejumlah stasiun televisi dengan menayangkan lebih banyak anime. Bahkan pada sejumlah stasiun televisi mempunyai program khusus anime. Trans TV sebagai stasiun televisi baru di Indonesia pada amsa itu, melihat trend anime yang sedang berkembang di Indonesia, yaitu dengan menayangkan anime-anime populer seperti Ninku, Trigun, atau Flame of Recca. Yang patut digarisbawahi adalah penayangan anime Movie denga tema’berat’ seperti Blue Submarine No. 6 dan Jin-roh: the Wolf Brigade serta rencana penayangan anime yang dapat dikategorikan sebagai anime kontroversial seperti Love Hina dan Neon Genesis Evangelion.Berkat adanya trend ini tentunya merupakan hal yang menggembirakan bagi sebagian kalangan otaku di Indonesia. Karena hampir tiap harinya dapat dijumpai sejumlah tayangan anime. Judul-judul anime tertentu yang tidak terduga kemunculannya justru dijumpai tampil di layar televisi.

"Penutup"

Apa yang telah terjadi di masa lampau dengan boomingnya anime di Indonesia, semoga dapat menjadi tonggak sejak sejarah bagi kita yang hidup di periode yang sekarang ini. Semoga kesuksesan di masa lampau bisa kembali terulang dimasa depan sehingga kita dapat disuguhi oleh anime-anime yang menarik melaui stasiun televisi kita. Walaupun sekarang jamannya sinetron dan anime sudah sangat memudar (karena trend sinetron yang berkembang di masyarakat) tapi setidaknya ada pengharapan bagi kita yang ingin melihat kembali kesuksesan anime di Indonesia.


Baca juga :
Sejarah Dan Perkembangan Anime
Musisi Jepang Yang Terkenal Lewat Anime



Sumber :